Report Abuse

Stats

Comment

Tips dan Trik Membuat Folder Menjadi Drive

Post a Comment

Drive adalah bagian dari hardisk Anda yang telah  Tips dan Trik Membuat Folder Menjadi Drive

Drive adalah bagian dari hardisk Anda yang telah dipisahkan utuk ruang data atau biasanya disebut dengan “partisi. Jika harddisk Anda partisi 3, maka drive yang diciptakan ada 3 asal telah diaktifkan. Drive lainnya berasal dari DVD Rom maupun flashdisk ataupun Floppy Disk. Di dalam sistem Windows, setiap media penyimpan akan diberi identitas yang unik, berupa nama drive. Sebagai contoh:
  • Floppy disk biasa dinyatakan dengan drive A
  • Hard disk biasa dinyatakan dengan drive C
  • CD biasa dinyatakan dengan drive D
Ok, sekarang kita masuk kepokok bahasannya. Pernah gak terlintas dipikiran anda untuk membuat folder menjadi Drive,?. Tentu sebagian orang menganggap itu tidak mungkin terjadi. Tapi kali ini saya akan berbagi sebuah trik sulap yang dapat membuat folder menjadi drive. Jika anda punya sebuah foleder yang isi folder tersebut terdiri dari banyak subfolder dan file-file penting anda ada baiknya anda menjadikan folder itu sebagai drive. Hal ini juga mempernudah Anda untuk mengakses subfolder dalam folder tersebut dan mempercepat membuka sebuah folder tanpa harus ribet keluar masuk folder maupun sub folder rootnya.
Cara menyulap folder menjadi Drive :
  1. Tentukan folder yang ingin Anda buat drive, misal folder E:\datasaya (folder datasaya berada di drive E: )
  2. Buka command prompt dengan cara masuk start program, pilih run, ketikkan CMD.
  3. Misalkan folder tersebut akan kita ubah menjadi drive baru S: maka ketikkanlah di command prompt subst S: E:\data
  4. Silakan cek di windows explorer Anda, Maka akan tercipta drive baru S:
  5. Untuk menghilangkan drive “siluman” ini cukup di command prompt Anda ketikkan subst s: /d
Sekian trik sulap dari saya, selamat mencoba semoga memberikan manfaat.

Related Posts

Post a Comment