Report Abuse

Stats

Comment

5 Cara Mempercepat Kinerja Komputer dengan OS Windows 8

Post a Comment
Windows 8 merupakan OS yang lagi ngetrend saat ini yang merupakan revolusi dari Sistem Operasi Windows sebelumnya. Namun dibalik kecanggihannya sistem operasi ini terkadang berjalan dengan lambat, dikarenakan banyak animasi dan aplikasi yang berjalan. Untuk itu sistem operasi yang satu ini perlu organisir yang baik agar kinerja komputer tetap stabil.  Pada postingan kali ini saya akan membagi trik cara mempercepat kinerja komputer dengan OS windows 8.

 

 5 cara mempercepat kinerja komputer dengan OS Windows 8

1. Menonaktifkan animasi yang berjalan
Ketika kita melakukan ninimize, maximize, atau menutup sebuah aplikasi pada jendela windows maka secara otomatis Windows 8 akan menampilkan sejumlah animasi dilayar utama. Berbagai macam animasi yang ditampilkan tersebut benar-benar membuat windows 8 bekerja lambat. Kita bisa mempercepatnya lakukan disable pada aplikasi tersebut. Klik menu start, setelah itu ketik Advanced windows when minimizing, buka dan pergi ke performance setting, kemudian unchecked untuk kategori animate windows when minimizing and maximizing.

2. Bersihkan startup
Semua aplikasi yang berada di Startup akan berjalan sendiri ketika komputer dinyalakan. Banyaknya aplikasi yang berjalan di Sartup merupakan penyebab utama Windows 8 menjadi lambat. Di Windown 8 untuk membersihkan Startup Programmed cukup melalui Task Manager saja karena jika kita membuka msconfig maka untuk manajemen Sartup juga akan dialihkan ke Task Manager. Buka Task Manager lalu pilih Starup kemudian Disablekan beberapa program yang tidak diperlukan.

3. Perbaiki kesalahan registry
Kesalahan registry juga merupakan penyebab komputer menjadi lambat. Untuk memperbaikinya, cobalah download advance system care, sebuah software yang dikhususkan untuk menerapkan tugas tersebut. Selain software tersebut software tuneup utility juga bisa membantu memperbaiki kesalahan registry.

4. Aktifkan proteksi antivirus
Virus dan malware merupakan penyebab Komputer berjalan lambat. Tetapi, windows 8 memiliki proteksi malware pada windows defender. Untuk mengaktifkannya, silakan pergi ke menu start dan ketik windows defender. Klik setting kemudian tandai turn on windows defender.

5. Besihkan junk files
Banyaknya file-file sampah dikomputer akan mempengaruhi kinerja komputer. Untuk menghapus file2 sampah tersebut dapat menggunakan software ccleaner. Ccleaner adalah tool nomor satu untuk membersihkan Windows. Alat ini mampu membersihkan junk files dan memuat windows lebih cepat dan lebih aman. 

Related Posts

Post a Comment